Sabtu, 31 Juli 2010

Suara Hati

0 komentar
hhhmm malem-malem masih berkutat dengan skripsi....Suara hatiku berkata "LAPER cuy",,sayangnya ndak ada stok makanan sama sekali,,ya sudahlah tahankan sampai besok pagi...T_T

Diam

0 komentar
DIAM TANPA KATA........Ini jalan terbaik

Kamis, 29 Juli 2010

Untukmu Cinta

6 komentar
Begitu tenang hatiku saat ku utarakan isi hati ku kepadamu, tentang sedihku, tentang gundahku. Kalimat-kalimat nan indah yang kau utarakan itu sungguh menyejukan hatiku, menguatkan aku. Sengguh bersyukur aku bisa mengenalmu cinta, walaupun jarak memisahkan kita. Di setiap doaku selalu ku sebut namamu, kupinta padaNYA agar DIA selalu menjagamu, selalu berikan yang terbaik untukmu dan  memberiku waktu untuk berjumpa denganmu. Jangan pergi tinggalkan aku,,karena aku begitu mencintaimu karenaNYA. Sungguh Allah mengirimkanmu dalam kehidupanku karena Allah begitu mencintaiku,,Tak henti aku bersyukur padaNYA karena bisa mengenalmu........

Terimakasih Cinta….

(Untuk Cintaku Bersemiku Aan)

Keyla

2 komentar


Tadi siang pulang dari Perpus UPT mampir ke tetangga depan kosan beli pulsa, trus mbak Nani bilang semalem Keyla nangis nyariin aku,,pengen ketemu aku katanya. Karena udah malem jam 10 keyla gak dianterin ke kosan, takutnya aku udah tidur. Hmm pas lagi ngobrol sama mbak Nani mamanya keyla,, c keyla tiba-tiba nongol dari dalam, pas liat aku, dia spontan memanggil namaku dengan bahasanya yang belum begitu jelas dan minta di gendong..Hem kalo udah di gendong paling seneng pegang2 pipiku sama maenin kacamata. Anak yang manis, semoga kelak jadi anak yang sholeha dan bisa ngebanggain ayah ibunya..Amin.....




Intropeksi diri aja lah ya.........^^

0 komentar
Aku tidak akan jatuh dengan semua prasangka buruk itu.......Karena aku tahu "AKU TIDAK SALAH DALAM HAL INI".....


Lebih baik intropeksi diri sendiri-sendiri saja,,jangan menyalahkan orang lain....Ok


Sempat terhasut dengan prasangka-prasangka buruk itu,,dan benar-benar merasa bersalah,,tapi aku selalu ingat yang di bilang mama "Jangan menyalahkan diri sendiri mba,,Allah sudah mengatur semuanya. Semua gak ada yang terjadi secara kebetulan sayang,,ini semua kehendakNYA,tetap syukuri apa yang terjadi..Jangan terlalu difikikan ya sayang...cobalah untuk lebih dewasa lagi menyikapinya."


Jadi sekarang, tolong intropeksi diri sendiri sendiri saja.......Ok

Rabu, 28 Juli 2010

Nasihatmu mama

0 komentar
Mama bilang kalo aku terus terusan merasa bersalah berarti aku gak percaya sama ALLAH,,

Mama say..:"Jangan menyalahkan diri sendiri mba,,Allah sudah mengatur semuanya. Semua gak ada yang terjadi secara kebetulan sayang,,ini semua kehendakNYA,tetap syukuri apa yang terjadi..Jangan terlalu difikikan ya sayang...cobalah untuk lebih dewasa lagi menyikapinya."

Maksih mama,,mama selalu meguatkan aku.....I love u mama

PeDe Mode On....

0 komentar
Aku cantik sekali hari ini....

Wkwkwkwkwkwkwk^^

Ungkapan Cinta

0 komentar
Pagi pagi dapet ungkapan cinta dari seorang sahabat, seorang adik yang begitu aku sayangi..

"Uchaz sayang umi" hhmm senang mendengar ungkapan cinta tulus itu, akupun menyayangimu sayang..^^

Mahligai Cinta

3 komentar

Kini berpadulah dua hati dalam mahligai cinta
Ikatan nan agung sempurna sebagian agama
Allah telah menghalalkanmu menjadi pendamping bagiku
Dan kau pun telah mengikhlaskanku menjadi pendampingmu

Jagalah keutuhannya, kukuhkanlah ikatannya
Patuhilah perintahNYA, agar Allah menyayangimu
Didiklah anak-anak kita jadi anak yang shaleh

Semoga bahagia senantiasa menyertai kita
Walaupun cobaan melanda tetaplah bersabar
Bukankah Allah tlah janjikan surga yang penuh kenikmatan
Rasa sayangku kepadamu akan bertambah selalu

Nuansa. Mahligai Cinta

Gaga

0 komentar
Alhamdulillah Gaga udah sehat lagi,,udah bisa nemenin saya begadang lagi buat ngerjain TA..Memang harus ekstra ketat ngejaga Gaga..Terlalu sensitif sekali dia. Bolak-balik gak bisa dihitung udah berapa kali sakit dan kudu dirawat..Hhmm maafin saya ya Ga, gak bisa jaga kamu dengan baik, gara-gara keseringan diajakin begadang, malah kadang gak ada istirahatnya 2 hari penuh..saya terlalu memaksakan dia untuk selalu menemani. Sekarang harus ekstar penjagaannya biar gak sakit lagi yach....Makasih ya Ga,,selalu setia menemani saya..^^

NB: Buat yang sudah berkenan membantu saya merawat Gaga sampai bisa pulih seperti sedia kala,,hehehehe. Matur tengkyu yach....Maaf selalu merepotkanmu....Semoga keikhlasanmu membantuku mendapatkan balasan dari ALLAH..AMin





Selasa, 27 Juli 2010

Dalam Doaku

0 komentar
Dalam doaku subuh ini kau menjelma langit yang semalaman tak memejamkan mata,
yang meluas bening siap menerima cahaya pertama,
yang melengkung hening karena akan menerima suara-suara

Ketika matahari mengambang tenang di atas kepala,
dalam doaku kau menjelma pucuk-pucuk cemara yang hijau senantiasa,
yang tak henti-hentinya mengajukan pertanyaan muskil kepada angin yang mendesau entah dari mana

Dalam doaku sore ini kau menjelma seekor burung gereja yang mengibas-ibaskan bulunya dalam gerimis,
yang hinggap di ranting dan menggugurkan bulu-bulu bunga jambu,
yang tiba-tiba gelisah dan terbang lalu hinggap di dahan mangga itu

Maghrib ini dalam doaku kau menjelma angin yang turun sangat perlahan dari nun di sana,
bersijingkat di jalan dan menyentuh-nyentuhkan pipi dan bibirnya di rambut, dahi, dan bulu-bulu mataku

Dalam doa malamku kau menjelma denyut jantungku,
yang dengan sabar bersitahan terhadap rasa sakit yang entah batasnya,
yang setia mengusut rahasia demi rahasia,
yang tak putus-putusnya bernyanyi bagi kehidupanku

Aku mencintaimu.
Itu sebabnya aku takkan pernah selesai mendoakan keselamatanmu

(Sapardi Joko Damono, 1989, kumpulan sajak“Hujan Bulan Juni”)

NB: Doa ini saya baca dari salah satu blog teman saya..Afwan saya izin copy yach..Doanya bagus,,apalagi kalimat trakhirnya "Aku mencintaimu. Itu sebabnya aku takkan pernah selesai mendoakan keselamatanmu"..Syukran jazakallah akhi^^

Terimakasih Yach..^^

0 komentar
Dia menawarkan diri untuk membantu memperbaiki Gaga....ALhamdulillah,,terimakasih yach..

^_^

26 Juli 2010

Tak Sama Denganmu..!!

0 komentar
Aku bukan orang lemah seperti kau.....................!!!!!
Aku kuat karena ALLAH selalu bersamaku........

^_^

0 komentar
Aku ingin kecerian itu selalu ada.........^^

Bunton

2 komentar

Cilacap, 26 juli 2010

Widara Payung

2 komentar

25 juli 2010

Senin, 26 Juli 2010

Karena DIA

0 komentar
Semua ujian yang DIA berikan kepadaku,,itu adalah penempahan diri yang DIA kasih untuk membuatku menjadi lebih kuat...

Satu yakinku DIA tidak akan membiarkan ku sendiri, DIA yang akan selalu setia menemaniku....Semua ini lebih dari cukup untuk membuatku TEGAR dan KUAT menghadapi semuanya,,,,,,,,

Karena DIA aku KUAT
Karena DIA aku TEGAR
Karena DIA sampai saat ini aku masih bisa BARTAHAN

Terimakasih Ya Rabb.....

Adek...

1 komentar
Mungkin secara tak langsung aku menyakiti hatinya, tapi tak ada niat sedikitpun aku untuk menyakitinya aku mencintainya, aku menyayanginya karena Allah, aku bersyukur sekali bisa mengenalnya. Sikapku mungkin sudah membuatnya terluka, tapi sungguh sama sekali tak ada niat untuk menyakitinya, membuat hatinya terluka atas sikapku ini. Aku hanya mengikuti skenario yang Allah kasih, aku hanya mengikuti kata hatiku saja. "Maaf untuk sikapku yang membuatmu kecewa mbak.."

Beberapa waktu lalu, sempat komen di status FB dia, saat itu dia sedang mengeluh sakit. "Sakit apa mb??sabar ya mb,,syafakillah ya mb" komenku di statunya, jawaban singkatnya "@Avita:Makasih". Ya Rabb saat di menjawab komenku dengan singkat begitu sedih dan ingin sekali rasanya menangis, tak seperti biasanya di menjawab, tak ku lihat dan ku dengar lagi dia memanggilku dengan sebutan "adek",,apa dia benar-benar membenciku..

Tapi hari ini aku bahagia, bahagia sekali.Alhamdulillah. Saat ku buka blog miliknya, saat dia menjawab komenku di blog itu,,ku dengar dan kulihat di menyapaku dengan sebutan "adek" lagi. Sungguh aku bahagia, ingin rasanya aku menangis..(hehehe lebay banget ya), tapi sungguh aku sangat bahagia. Terimakasih Ya Rabb

"Mba aku ingik kau tetap memanggil ku dengan sebutan "adek",,dan aku ingiin kau teetap menyayangiku seperti adikmu sendiri, karena dihatiku tak sedikitpun rasa sayang dan cinta ini berkurang, rasa sayang dan cinta ini selalu ada untukmu mba,, aku mencintaimu karenaNYA."

Aku ingin seperti dulu......Maaf untuk sikapku yang telah membuatnya kecewa.....

Cinta...^^

0 komentar

Cilacap 25 Juli 2010

Aku dan sahabat......Semoga persahabat dan persaudaraan ini akan terus abadi karenaNYA..I Love U Nyut....

Pasrahku PadaMU

0 komentar
Harapanku, keinginanku, aku tidak ingin menunggu lama lagi untuk itu semua. Agar semuanya menjadi jelas, agar semua menjadi indah dari saat ini, dengan apa yang aku jalani sekarang ini. Tapi apa daya, manusia hanya bisa berharap dengan ikhtiar dan doanya. Semua Allah yang menentukan, DIA tahu yang lebih baik yang harus ku jalani, dia punya waktu yang indah untuk itu semua. Sekarang aku hanya berpasrah kepadanNYA, berpasrah atas apa yang aku inginkan, berpasrah atas apa yang aku panjatkan melalui doa, berpasrah atas ikhtiarku, Allah pasti pilihkan yang terbaikuntukku. Semua akan indah pada waktunya nanti....

Sabtu, 24 Juli 2010

Cinta Bertahan

0 komentar
Hidup yang sedang berjalan
Terasa ringan berjalan
Karenamu disisiku disampingku

Cinta yang kian tertanam
Terasa kuat bertahan
Karena kau menguatkan mensucikan
Kau dan aku bersenyawa mengarungi hidup

Cintaku ini akan bertahan
Tak akan habis menembus jaman
Kau buat mega menjadi warna
Satukan hati dan percaya

Cintaku ini akan bertahan
Semakin hari semakin dalam
Engkau dan aku bisa jadikan
Mimpi jadi kenyataan

Hidup yang sedang berjalan
Terasa ringan berjalan
Karena kau menguatkan mensucikan
Kau dan aku bersenyawa mengarungi hidup

Cinta Bertahan - Lirik lagu Acha Septriasa (OST film In The Name of Love) 

Indahnya Islam

7 komentar

Apakah Anda pernah merasakan dalam hidup ini betapa indahnya Islam ? Jika belum, rasakan dulu betapa bahagianya seorang muslim hidup di bawah naungan agama terakhir. Seluruh panduan kehidupan tertuang dalam Al Quran. Inilah sumber kebahagiaan hakiki dari pencipta seluruh alam semesta dan isinya, termasuk manusia.

Sayangnya masih banyak orang menggali berbagai ilmu tidak bermanfaat dalam mencari kebahagiaan. Manusia mencari berlian di dalam bumi yang terang padahal berlian itu berada di dalam kamar. Manusia tidak mencari sumber kebahagiaan dari tempatnya.

Islam seperti artinya damai, maka kedamaian di hati akan dicapai dengan memeluk Islam sepenuh hati. Mereka yang tidak pernah merasakan nikmatnya dalam naungan Islam ini karena memandang Islam sebelah mata. Syumuliatul Islam tidak dirasakan dalam dirinya.

Keindahan Islam misalnya bisa dirasakan dalam peribadahan. Betapa indahnya harmoni alam dengan manusia dalam beribadah kepada-Nya. Matahari sudah berjuta tahun mengabdi kepada Maha Pencipta dengan terbit di timur dan tenggelam di Barat. Matahari masih menemani setiap mahluk setiap hari. Dia tidak pernah absen. Kesetiaan mahluk yang namanya matahari ini menimbulkan rasa syukur akan diri dalam merasakan nikmat beribadah kepada-Nya.

Saat sujud dalam shalat terasa sekali syahdunya dalam payung keindahan peribadahan Islam setiap hari. Namun tentu saja rasa bahagia ini dapat direngkuh bagi mereka yang percaya 100 persen akan isi dari panduan hidup Islam.

Bukankah Allah SWT sendiri sudah meridhai Dinul Islam sebagai sebuah panduan kita. Renungkanlah bahwa Dzat Yang Menciptakan kita semua sudah memberikan sebuah panduan yang sudah dianugrahkan dengan lengkap lalu mengapa kita masih kebingungan? Kita rasakan bagaimana Maha Rahman Allah dengan ayat berikut. [3:19] Sesungguhnya agama (yang diridhai) disisi Allah hanyalah Islam. Tiada berselisih orang-orang yang telah diberi Al Kitab kecuali sesudah datang pengetahuan kepada mereka, karena kedengkian (yang ada) di antara mereka. Barangsiapa yang kafir terhadap ayat-ayat Allah maka sesungguhnya Allah sangat cepat hisab-Nya.

Jika keindahan Islam belum dirasakan dalam hati, maka perlu kita renungka apakah hati ini sudah kering, apakah hati ini tak pernah dibasuh dengan ayat-ayat-Nya. Apakah hati ini telah keras, tidak luluh dengan lantunan firman-Nya yang jadi panduan kita sehari-hati.

Islam akan menjadikan indah diri kita, menjadikan indah kehidupan kita, menjadikan indah semua langkah ke depan kita.

Jumat, 23 Juli 2010

Kota Tua

2 komentar












































17 Juli 2010


Kayyis

0 komentar











Kayyis..Sungguh sangat bersyukur bisa mengenalmu dek..Kakak bahagia sekali Allah bisa mempertemukan kita walaupun dalam waktu yang sangat singkat..Ingin sekali rasanya setiap saat bisa melihatmu...Kayyis anak yang cerdas,,sesuai dengan namanya Kayyis yang berarti cerdas,,tak salah umi dan abi mu memberikan nama itu untukmu.Terbukti dan terlihat jelas dalam pertemuan singkat kita kamu memang benar-benar cerdas,,calon hafiz Al Qur'an (Amin), kritis sekali.Kakak kagum sama kamu...Semoga suatu saat Allah masih memberikan kita kesempatan untuk bertemu dan bersilaturahmi.....Amin

Kebahagian Yang Sempurna

0 komentar
Ingin sekali rasanya bercerita ke semua orang bahwa aku bahagia....Tapi kebahagian itu belum seutuhnya terbentuk,,nanti saja jika saatnya sudah tiba,saat kebahagian itu sudah terbentuk dengan sempurna,,maka aku akan ceritakan kebahagian itu ke semua orang terdekatku.Saat ini cukuplah aku dan Allah saja yang tahu tentang kebahagian itu.Bismillahirrahmanirrahim semoga secepatnya kebahagian itu terbentuk dengan sempurna dan mendapatkan ridha dariNYA.Amin......

My Mom Is Amazing

0 komentar
She wakes up early in the morning with a smile
And she holds my head up high
Don't you ever let anybody put you down
Cos you are my little angel
Then she makes something warm for me to drink
Cos it's cold out there, she thinks
Then she walks me to school, Yes I aint no fool
I just think my Mom is amazing

She makes me feel
Like I can do anything
and when she's with me
there's no where else, I'd rather be
After School, she's waiting by the gate
I'm so happy that I just can't wait

To get home to tell her how my day went
And eat the yummy food, only my Mom makes
Then I wind her up cos I don't wanna bath
And we run around the house with a laugh
No matter what I say, she gets her way
I think my Mom is amazing

In the evening, she tucks me into bed
And I wrap my arms around her head
Then she tells me a tale of a girl far away
Who one day became a princess
I m so happy, I don't want her to leave
So she lies in bed with me
As I close my eyes, how lucky am I
To have a Mom that's so amazing

Then I wake up in the morning, she's not there
And I realize she never was
And I'm still here in this lonely orphanage
With so many just like me
And as my dreams begin to fade
I try hard to look forward to my day
But there's a pain in my heart that's a craving
How I wish I had a Mom that's amazing
Would be amazing


(My Mom Is Amazing lyrics by Zain Bhikha)

Semangat Ngeblog,,,^^

2 komentar
Pagi-pagi udah buka blog,,ternyata ada satu komentar.entah dari siapa,saya juga gak kenal..Isi komennya "Blog kamu bagus :)" (asek-asek akhirnya ada juga yang memuji blog ku,,senangnya hatiku..:p lebay mode : on)..Hahay saya jadi semangat nulis blog jadinya..(Loh c gimana malah semangat nulis blog bukan nilis skripsi,,piye toh nduk??heheheeh)....Mari ramaikan blog ini..
:),,bener yang di bilang sama mas fikry,,nulis di blog itu lebih enak (emang bisa dimakan???kok enak c), lebih asik di banding nulis di note FB,,tpi gak papa dua duanya tetap saya jalani,ngeblog iya ngenote di Fb juga iya...^^

Kamis, 22 Juli 2010

Mohon Dimaafkan yach....

0 komentar
Maaf marah-marah,,terbawa emosi karena di cuekin..Serbah salah tadi,ngomong gak ditanggepin,diem juga salah..Trus harus gimana dong??Jadinya sedikit kesel.Beneran gak ada niatan dihati mau marah,,nyesel udah sedikit ngebentak dengan nada tinngi tadi ngomongnya.Maafin ya,,sungguh benar-benar menyesal..Janji gak akan mengulanginya lagi,,T_T

Sekali lagi maaf........

Bandel Sangad...

0 komentar
bandel banget memang..Makan gak pernah teratur, tidur larut malem terus, istirahat kurang, males minum vitamin.Huft gimana gak sakit kalo gini caranya Ta..Bandel memang, susah dibilangin, ngeyel.!!Kalo udah sakit baru sadar kalo selama ini pola hidup sehat yang dijalani salah besar..Harus di rubah Ta,,kamu harus sehat, jauh dari orang tua siapa yang mau ngurus kalo sakit,,kasian mama papa dirumah kalo kamu sakit,,mereka pasti sangat khawatir...

(Ngingetin diri sendiri nich,,^_^)

Ibunda Siti Khadijah

0 komentar
Khadijah binti khuwailid, adalah nama yang sudah tidak asing lagi….

Beliau di juluki Ath-thohirah, yang berarti bersih dan suci. Beliau tumbuh dalam lingkungan keluarga yang mulia dan pada gilirannya beliau menjadi seorang wanita yang cerdas dan agung. Beliau dikenal sebagai seorang yang teguh dan cerdik dan memiliki perangai yang luhur. Karena itulah banyak laki-laki dari kaumnya menaruh simpati kepadanya.

Setelah bercerai dengan suami yang pertama, banyak dari para pemuka-pemuka Quraisy yang menginginkan Beliau untuk dijadikan istri, tetapi, Khadijah lebih memprioritaskan perhatiannya dalam mendidik putra-putrinya, juga sibuk mengurusi perniagaan yang kemudian dari hasil usaha yang di kelolanya, Beliau menjadi seorang yang kaya. Kepandaian dan kejelian Beliau, kemudian Beliau menawarkan Muhammad yang pada saat itu belumlah diangkat menjadi Nabi, untuk menjual dagangannya. Kejujuran dan sikap profesional yang di miliki Muhammad dalam berdagang, membuat kekayaan Khadijah semakin bertambah banyak.

Khadijah memiliki wajah yang cantik, berasal dari keturunan yang terhormat, memiliki martabat karena kepandaian dan kecerdasaanya, dan ia juga adalah wanita yang kaya raya. Maka tidaklah mengherankan dengan kondisi yang demikian itu semakin banyak para pemuka Quraisy yang terhormat dan kaya raya ingin menjadikan Khadijah sebagai istri. Singkat cerita, semua tawaran tersebut ditolak oleh khadijah, karena hatinya telah tertambat pada pribadi yang terpercaya, jujur, profesional dalam bekerja, dan memiliki akhlaq yang mulia, ia adalah Muhammad. Dan Allah mentakdirkan mereka untuk menikah, walaupun pada waktu itu, umur Khadijah yang telah sampai di usia 40 Tahun kecantikannya tetap mempesona Muhammad yang berumur 25 tahun.

Keutamaan Khadijah diriwayatkan sebagaimana sabda Rasulullah saw ;

“Tidaklah Allah mengganti untukku (istri) yang lebih baik darinya (khadijah). Dia beriman kepadaku saat orang-orang kufur. Dia mempercayaiku saat orang-orang mendustaiku. Dia memberikan hartanya kepadaku saat orang-orang mengharamkan harta untukku. Dan dia memberikan aku anak saat Allah tidak memberikan anak dari istri-istriku yang lain”.

Khadijah adalah sosok wanita pilihan yang Allah amanahkan untuk mendampingi Muhammad dalam menjalani tugasnya sebagai Rasul Allah.

Salah satu hikmah yang bisa kita petik dari kisah hidup khadijah, adalah keuletannya, kesungguhannya, kecerdasan dan ketelitiannya dalam menjalankan usaha perdagangan. Tetapi, semua usahanya itu tidaklah ia jadikan semata-mata untuk kesenangan yang bersifat keduniawian semata. Sebagaimana sabda Rasulullah, Khadijah dengan rela memberikan hartanya untuk kepentingan dakwah Rasulullah. Dan hal itu, Beliau lakukan sampai ajal menjemputnya.

Apa yang dilakukan oleh khadijah sangat berkaitan erat dengan makna zakat.

Zakat….hanya diwajibkan bagi mereka yang memiliki kelebihan harta yang telah memenuhi syarat dan perhitungan yang telah ditetapkan. Artinya, agar jika seseorang ingin ber-zakat, maka ia harus berusaha. Dan dari apa yang Allah berikan atas hasil usahanya itulah yang wajib ia keluarkan zakatnya. Dan bagi seorang istri yang tidak bekerja, maka ia dapat berzakat apabila ia mendapatkan nafkah yang khusus diberikan oleh suaminya…

Dengan demikian, bekerja…adalah termasuk dalam ibadah yang juga bernilai pahala di sisi Allah. Islam tidak menghalangi kaum wanita untuk produktif dalam mencari karunia Allah di dunia ini dengan bekerja, bahkan Islam menganjurkan agar kaum wanita tidak kalah produktifnya dengan kaum pria.

Dan Allah memberikan pilihan bagi kaum wanita, apakah ia mau memilih sebagai pekerja, wanita karier, pengusaha, atau sebagai ibu rumah tangga.. Semua itu sama baiknya.

Selama ia menjaga kehormatannya, harga dirinya, dan taat pada aturan yang Allah tetapkan. Apapun pilihannya, Insya Allah akan bernilai pahala.

Dalam kisah Siti Khadijah, Allah telah mengabadikan teladan bagi kaum wanita…,

Khadijah, adalah wanita yang cerdas, ibu rumah tangga yang amanah, pendidik bagi anak-anaknya, pengusaha yang sukses, Istri seorang Nabi dan Rasul, dan pejuang di jalan Allah….

Dan tidaklah mungkin Allah jadikan khadijah sebagai teladan jika tidak mungkin untuk di teladani, karena pada dasarnya, kaum wanita…adalah kaum yang mampu melakukan semua itu…

Wallahu’alam..

(Banyak belajar dari bunda Siti Khadijah,,semoga kelak dapat berjumpa dengannya..Amin)

Begitu Allah Mencintaiku

2 komentar
Nasihat itu datang di saat yang tepat.Ya Rabb,begitu Engkau mencintaiku.Tak henti KAU selalu mengingatkan aku melalui orang-orang terdekatku.Bantu aku untuk lebih mencintaMU dari segalanya Ya Rabb..Amin..Terimakasih Ya Rabb

Tertawan Cinta

0 komentar

Ya Tuhan
jika cinta adalah ketertawanan
Tawanlah aku dengan CINTA kepadaMU
Agar tak ada lagi yang dapat menawanku

Ya Tuhan
Jika rindu adalah rasa sakit yang tak menemukan muaranya
Penuhilah rasa sakitku dengan RINDU kepadaMU
Dan jadikanlah kematianku sebagai muara pertemuan denganMU

Ya Tuhan
Hatiku hanya cukup untuk satu cinta
Jika aku tak dapat mengisinya dengan CINTA kepadaMU
Kemanakah wajahku hendak kisembunyikan dariMU?

(Moh.Fauzil Adhim)

Kamis, 15 Juli 2010

Menunggu ikhwan sejati

0 komentar
Ku tulis bait ini dalam rangkaian malamku yang panjang
KU ungkap getar ini dalam ragu yang tertahan...
Untukmu seorang ikhwan yang tak juga kunjung datang...
Aku bersama semua baktiku yang tertunda
Bersama sepotong cinta yang tak akan sempurna
Bila tidak juga kau ada...

Untuk calon suamiku yang tidak ku tahu ada dimana
Kelak bila kau datang izinkan bakti dan taatku melebur bersama senyummu..
Iznkan cinta dan kehormatanku terpatri kuat untuk menjaga kehormatanmu...

Untuk calon suamiku yang sedang berdakwah entah dimana
Ketahuilah...
Bahwa aku wanita asing bagimu
Nanti terangkanlah apa - apa yang tidak kumengerti darimu
Terangkanlah apa-apa yang tidak tersukai darimu
Agar istri solehah menjadi mahkota mendampingimu...

Untuk calon suamiku yang masih sibuk dalam kelelahanmu...
Ketahuilah bahwa aku selalu menunggumu..
Menunggu menjadi kendaraan yang nyaman buatmu..
Menjadi rumah yang lapang untukmu...
Menjadi penunjuk jalan yang lurus untukmu...
Menjadi penyejuk hatimu...

Dan Wahai engkau calon pengobat cintaku...
Bila nanti Allah rizkikan engkau untukku
Maka semoga aku juga menjadi rizki mulia untukmu...
Bersama menyempurnakan hati dalam Mahabah-Nya..
Menyemarakan dakwah dengan para Jundi - jundi Allah...
Aku bersama kesederhanaan yang terbalut takwamu...
Bersama menggapai perjuangan ini...
Yang karenamu Allah semakin sayang padaku...
Pada dakwahku...

Adikku sayang ...sabar ya..pangeran berkuda itu pasti datang menjemputmu

Bersemiku Aan
(18 Mei 2009 jam 14:12)

Puisi indah yang ku dapat dari seorang kakak..Syukran jazakillah untuk puisi indah ini sayang. Akan ku persenbahkan puisi ini untuk calon suamiku..^^

Pesan dari mu saudariku..

0 komentar
"Adikku sayang...sabar ya..pangeran berkuda itu pasti datang menjemputmu"

Pesan dari mbAan buat saya,,

Syukran Jazakillah mb ku sayang,u/ pesan dan puisinya..

Ya mb,pangeran berkuda itu pasti akan datang u/ menjemput kita^^

Ana uhibbukifillah ukhti ku..

Rabu, 14 Juli 2010

Shimpony Yang Indah

3 komentar
Alun sebuah symphony
Kata hati disadari
Merasuk sukma kalbuku
Dalam hati ada satu
Manis lembut bisikanmu
Merdu lirih suaramu
Bagai pelita hidupku

Berkilauan bintang malam
Semilir angin pun sejuk
Seakan hidup mendatang
Dapat ku tempuh denganmu

Berpadunya dua insan
Symphony dan keindahan
Melahirkan kedamaian
Melahirkan kedamaian

Syair dan melodi
Kau bagai aroma penghapus pilu
Gelora di hati
Bak mentari kau sejukkan hatiku

Burung-burung pun bernyanyi
Bunga-bunga pun tersenyum
Melihat kau hibur hatiku
Hatiku mekar kembali
Terhibur symphony
Pasti hidupku ‘kan bahagia

^_^ like this

Yakin

0 komentar
Hemm Alhamdulillah semakin yakin,,^^

semoga ini adalah yang terbaik yang DIA berikan...Amin

Menjadi Diriku

0 komentar
Tak seperti bintang di langit
Tak seperti indah pelangi
Karena diriku bukanlah mereka
Ku apa adanya

Dan wajahku memang begini
Sikapku jelas tak sempurna
Ku akui ku bukanlah mereka
Ku apa adanya

Menjadi diriku
Dengan segala kekurangan
Menjadi diriku
Atas kelebihanku.......

Terimalah aku
Seperti apa adanya
Aku hanya insan biasa
Ku pun tak sempurna

Tetap ku bangga
Atas apa yang ku punya
Setiap waktu ku nikmati
Anugerah hidup yang ku miliki

................EdCoustic...................

"My favorite songs"

Mari belajar...

0 komentar
Belajarlah bersabar dari wanita yang bernama Asiyah isteri dari Fir'aun,

Belajarlah setia dari Khadijah isteri dari Nabi Muhammad s.a.w

Belajarlah jujur dari Aisyah isteri dari Nabi Muhammad s.a.w yang paling muda umurnya

Dan belajarlah berteguh hati dari Fatimah puteri Nabi Muhammad s.a.w

NB:Selamat belajar yah...:D

Selasa, 13 Juli 2010

Tatkala Hati Berbunga Rindu

0 komentar
Tatkala Hati Berbunga Rindu….

Waktu kian bergulir saat kutapaki hidup ini.

Kulewati hari-hari penuh kesombongan…

Aku terhempas disemak-semak belukarnya dunia yang fana

,Penuh hina, dosa dan nista, disemai kenikmatan yang semu

Disaat kulupa Tuhanku,aku jatuh tersungkur…

Kejurang paling dalam, maha gelap gulita…

Tak seorang manusiapun yang tahu, kecuali aku dan dosa itu.

Dan tak ada yang mampu meredam keresahan jiwa ini…

Kurebahkan tubuhku sesaat demi sesaat..

Mencari ketenangan dalam kedamaian pribadi..

Oh Tuhanku, betapa pahitnya terasa himpitan kepilauan ini..

Seakan-akan pisau menyayat-nyayat tubuh dan kalbuku

Karena dosa yang selalu menyelimuti tidurku..

Disaat padi disemai,berbunga lalang…

Disaat Iman tumbuh berbunga rindu..

Disaat hati merindukan petunjuk dan belaian kasihmu..

Disaat butiran-butiran air mata mengalir deras…

Kumerendam gejolak asa yang terasa…

Bibir terkatup meratap kegundahan hati,

Tatkala hati berbunga rindu…

Rindu ingin bersua denganMu…

Saat Imanku mulai bersemi…


Bandung, 5 Juli 2010

( senyumlah anakku.... )

Umar Sahid

Keep smile

0 komentar
hem,,keputusan itu sudah ku ambil tak boleh ada kata penyesalan. Yakin semua ada hikmahnya....^^

Keep smile tata
 
Copyright © Dunia Ku
Blogger Theme by BloggerThemes | Theme designed by Jakothan Sponsored by Internet Entrepreneur